OOTD Hijab – Tampil Cantik dengan Warna Merah

OOTD Hijab - Tampil Cantik dengan Warna Merah Delia Hijab Busana Muslim Casual

OOTD Hijab – Tampil Cantik dengan Warna Merah. Merah artinya berani—berani untuk tampil dengan warna menyala yang pastinya bakal buat kamu jadi pusat perhatian. Tidak hanya itu Sahabat Delia Hijab, warna merah juga menjadi representasi dari makana cinta, mewah dan elegan.

Karena kamu akan menjadi pusat perhatian, jangan sampai warna merahmu sangat kontras dan membuat sakit mata. Yuk simak tips Delia Hijab untuk OOTD Hijab – Tampil Cantik dengan Warna Merah.

Sentuhan Motif

Memadukan warna merah dengan motif bukan pilihan yang salah untuk OOTD Hijab. Kombinasi merah menyala dengan motif monokrom bahkan merupakan paduan yang tepat. Kamu bisa mengaplikasikannya pada bawahan bermotif dengan atasan merahmu, berlaku sebaliknya. Namun apabila kamu kurang percaya diri dengan outer sleeveless dengan detail motif. Hasilnya tetap sama menakjubkan; membawa gayamu to the next level dengan kesan modis dan elegan,

Jeans dan Denim

Memadukan warna merah dengan jeans adalah trik paling simple namun hasilnya bisa luar biasa. Kesan casual yang diberikan jeans sangat cocok kamu gunakan meski hanya dalam aktivitas harian. Kamu juga bisa membuatnya menjadi berkesan formal dengan memadukan penggunaan tshirt dan blazer.

Merah – Hitam

Ternyata perpaduan dua warna dengan fans terbanyak ini menghasilkan tampilan yang lebih glamour. Untuk OOTD Hijab busana muslim casual, kamu bisa aplikasikan konsep merah – hitam ini pada coat atau cardigan dengan atasan basic dan celana hitam polos. Untuk formal kamu cukup memilih gamis/dress dengan kombinasi kedua warna ini. Selain terkesan mewah, merah – hitam juga memberi kesan elegan dan berwibawa pada penggunanya.

Merah – Putih

Nah, selaras dengan bendera Indonesia ya. Tapi siapa sangka warna ini bisa menghasilkan kesan fresh dan modern. Sama halnya dengan konsep sebelumnya, namun warna putih memberikan kesan ceria dan penggunanya akan merasa forever young.

Sentuhan Akhir

Sebagai sentuhan akhir kamu tinggal menyelaraskan beberapa aksesoris dan perlengkapan pendukung. Seperti sepatu, tas serta hijab dan lainnya. Pastikan tingkatan warnamu tetap selaras ya Sahabat Delia Hijab. Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1
Butuh bantuan?
Assalamu'alaikum, ada yang bisa dibantu kak?