Trend Hijab – Tips Olahraga Untuk Muslimah

trend hijab olahraga sporty delia hijab

Pernah berpikir hijab mengganggu aktivitasmu sehari-hari? Terutama dalam berolahraga. Bahan pakaian yang terasa panas, belum lagi celana tebal tidak nyaman dipakai. Tambah lagi hijab yang kamu gunakan sering tersingkap saat berlari. Tetapi saat ini, semakin banyak trend hijab wanita, semakin banyak ragam busana muslim untuk olahraga. Trend hijab yang memudahkanmu dalam mengenakan hijab dengan nyaman dan melakukan apa pun yang kamu inginkan. Bahkan, kamu tetap bisa tampil anggun dalam hijab saat berolahraga.

Tidak perlu kebingungan untuk menentukan pakaian olahraga dengan hijab. Yang harus kamu pertimbangkan ketika memilih pakaian olahraga adalah pakaian yang nyaman dan bahan yang menyerap keringat. Berikut adalah tips tentang memilih pakaian yang tepat untuk olahraga untuk para hijabers oleh Delia Hijab.

Pakaian

Dalam trend hijab, memilih pakaian menjadi sangat penting bagi seorang wanita muslim. Ketika hendak berolahraga, pilih pakaian yang akan membuatmu nyaman serta tidak membentuk tubuh dan cukup panjang serta tertutup. Ini menjadi langkah preventif untuk menghindari terumbarnya aurat ketika sahabat delia berlari atau melompat dalam aktivitas olahraga.

Banyak juga wanita muslimah memilih menggunakan inner atau manset untuk menambal baju dengan lengan pendek. Tetapi hal ini tidak sepenuhnya benar, pada awalnya manset ini dirancang untuk menjadi inner/dalaman pakaian dengan bahan yang agak transparan. Tetapi mengenakan manset juga tidak dilarang, karena jika dipadukan dengan jaket berbahan parasit akan sangat cocok kamu gunakan ketika berolahraga.

Celana

Alih-alih memilih menggunakan rok yang mengganggu saat berolahraga, celana merupakan hal yang tidak kalah penting dalam olahraga, terutama saat bergerak dan berlari. Karena poin penting dalam berolahraga ada pada pergerakan tubuh kita. Dengan celana yang tepat kita akan merasa nyaman, sehingga gerakan kita saat berolahraga akan bertambah gesit. Tetapi kamu harus memperhatikan pemilihan celana yang akan kamu gunakan. Pilihlah celana training yang longgar dan memberi ruang, penggunaan celana training sangat tepat, karena celana ini dirancang untuk aktivitas berolahraga. Serta jangan menggunakan legging atau celana serupa karena terlalu ketat. Selain memperlihatkan lekuk tubuh, celana ketat juga menghambat pernafasan pada kulitmu.

Hijab

Saat berolahraga, trend hijab mengenakan bergo atau hijab instan akan terasa lebih nyaman serta praktis. Selain dapat menutupi dada, hijab instan ini sangat mudah untuk digunakan juga dirapikan saat kamu berolahraga. Atau bisa juga menggunakan model lain yang sederhana, sehingga tidak mengganggu aktivitas olahraga Sahabat Delia, terlebih lagi tidak perlu repot membetulkan posisi hijab yang akan membuat konsentrasi terganggu. Selain itu, bagi kamu yang bosan dengan menggunakan bergo, menggunakan turban merupakan alternatif lain. Kerudung ini memiliki model yang ketat pada bagian leher namun akan cocok apabila digunakan ketika berolahraga.

Outer

Untuk kamu yang menginginkan sedikit terlihat trendi dan modis saat berolahraga. Kamu bisa memvariasikan pakaian olahragamu dengan penggunaan outer, baik hoodie maupun sweater. Selain meningkatkan penampilanmu menjadi lebih kekinian, penggunaan hoodie juga membantu menutup lekuk tubuhmu serta membantu mempertahankan suhu tubuh ketika berolahraga di pagi hari.

OLAHRAGA UNTUK MUSLIMAH

Sejatinya olahraga ini sangat penting untuk dilakukan oleh setiap orang, bahkan dianjurkan oleh agama Islam sendiri. Bagi Sahabat Delia yang bingung untuk olahraga seperti apa yang harus kamu lakukan terlebih dahulu, kamu bisa mulai dari olahraga ringan seperti senam dan berlari. Atau bisa menuruti keempat olahraga yang dianjurkan Islam, yaitu:

Lari

Bisa dikatakan ternyata lari merupakan olahraga yang paling mudah bagi kebanyakan orang, berdasarkan dari pandangan bahwa lari dapat dilakukan dimana saja dan tidak membutuhkan banyak uang untuk memulainya, atau bahkan tanpa biaya apa pun.

Aisyah radhiyallahu ‘anha pernah berkata: “Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa sallam mengajakku lomba lari dan aku mengalahkannya. Kemudian aku berdiam diri sampai aku menjadi gemuk. Kemudian Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa sallam mengajakku lomba lari dan beliau mengalahkanku. Beliau bersabda: ‘Ini sebagai balasan dari lomba yang lalu.'” (Hadits Riwayat Ahmad dan Abu Dawud)

Berenang

Olahraga ini juga termasuk dalam olahraga yang tak kalah mudah dilakukan juga ekonomis. Tetapi sebagai seorang muslimah yang auratnya sangat lebar untuk pria yang bukan mahram, yaitu seluruh tubuh, kecuali wajah dan telapak tangan, hampir tidak mungkin untuk berenang kecuali dapat diantisipasi. Misalnya, dengan kolam renang sendiri atau kolam renang yang tidak bercampur antara lelaki dan perempuan.

‘Atha bin Abi Rabbah berkata: aku melihat Jabir bin Abdillah Al Anshari dan Jabir bin Umairah Al Anshari sedang latihan melempar. Salah seorang dari mereka berkata kepada yang lainnya: aku mendengar Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda: “setiap hal yang tidak ada dzikir kepada Allah adalah lahwun (kesia-siaan) dan permainan belaka, kecuali empat: candaan suami kepada istrinya, seorang lelaki yang melatih kudanya, latihan memanah, dan mengajarkan renang.” (Hadits Riwayat An-Nasaa’i)

Berkuda

Rasulullah sallallaahu ‘wa wa sallam sering berpartisipasi dalam kompetisi berkuda. Dia juga menganjurkan perlombaan pacuan kuda. Salah satu hadis yang menganjurkan untuk olahraga berkuda, yaitu:

Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda, “Tiap-tiap sesuatu yang bukan dzikrullah berarti permainan dan kelalaian, kecuali empat perkara: Seorang laki-laki bermain-main dengan istrinya, seseorang yang mendidik kudanya, seorang laki-laki yang berjalan antara dua sasaran untuk memanah dan seseorang yang belajar memanah.” (Hadits Riwayat An Nasaai ‘dan Thabrani)

Panahan

Olahraga terakhir yang dianjurkan Islam adalah memanah. Olahraga ini menjadi trend saat ini di kalangan pemuda pemudi hijrah. Bahkan memanah ini merupakan salah satu olahraga yang disukai oleh rasulullah. Sebagaimana disebutkan dalam hadits berikut:

Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda:”Sesungguhnya Allah memasukkan tiga orang ke syurga dengan satu busur panah: pembuat yang diperkirakan dalam perbuatannya baik, orang yang memanah dan orang yang memberi bantuan dengannya. Maka memanahlah, berkudalah, dan memanah itu lebih saya sukai daripada berkuda.” (Hadits riwayat Ahmad dan Abu Dawud dan selain keduanya)

One thought on “Trend Hijab – Tips Olahraga Untuk Muslimah

  1. Pingback: 5 Tips Hijab Agar Tampil Rapi Seharian - Delia Hijab

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1
Butuh bantuan?
Assalamu'alaikum, ada yang bisa dibantu kak?