Viral Masjid Megah yang Berdiri di Tengah Hutan

Delia Hijab - Gamis Modern - Video Viral Masjid Megah yang Berdiri di Tengah Hutan

Delia Hijab – Gamis Modern | Viral Masjid Megah yang Berdiri di Tengah Hutan. Beberapa waktu lalu internet di ramaikan dengan sebuah video pendek yang memperlihatkan sebuah masjid megah yang berdiri di tengah hutan. Video yang menjadi viral ini awalnya diunggah oleh akun Luchyana Make Up di media sosial Facebook.

Diketahui lokasi masjid tersebut berada di Dusun Langkoa, Desa Bontoloe, Kecamatan Bontolempangan, Kabupaten Gowa, Makassar. Camat daerah tersebut, Muslimin membenarkan tentang adanya masjid pada wilayahnya. Menurut penuturannya, masjid tersebut sudah berdiri sejak tahun 2014 dan mendadak viral setelah video yang tersebar.

Luchyana sang pengunggah video, bercerita bahwa dirinya menemukan masjid megah tersebut ketika mendapatkan job di lokasi sekitar. Berdasar informasi yang dibeberkan Luchyana dan Camat Bontoloempangan, masjid ini dibangun oleh seorang pengusaha kopi dari Bugis. Dirinya biasa dipanggil Puang (Bahasa Bugis), yang artinya Tuan.

Video Viral Masjid Megah yang Berdiri di Tengah Hutan

Delia Hijab – Gamis Modern | Viral Masjid Megah yang Berdiri di Tengah Hutan.

sumber : Luchyana Make Up

Delia Hijab - Gamis Modern - Video Viral Masjid Megah yang Berdiri di Tengah Hutan

Sang pengunggah video mengaku spontan mengeluarkan ponselnya ketika melihat keberadaan masjid ini. Lokasinya yang terisolir di tengah hutan dengan arsitektur yang tidak biasa, sempat membuat Luchyana mengucap kata merinding. Bukan karena merasakan hal mistis, melainkan rasa takjub karena terheran-heran dengan keberadaan sebuah masjid megah di tengah hutan.

Diceritakan Muslimin, dahulunya lokasi tersebut merupakan tempat keramat masyarakat sekitar. Sebelum dibangun sebuah masjid, pada awalnya terdapat batu besar yang biasa digunakan untuk ritual. Setelah dibangun masjid, lokasi ini menjadi tempat ibadah serta majelis ilmu masyarakat di sekitarnya.

Masjid yang sedang dalam pengembangan ini nantinya akan dibuat ruangan untuk menjadi tempat tinggal para guru. Guru-guru inilah yang akan mengajarkan mengaji dan ilmu Al-Qur’an para penduduk setempat. Lokasinya yang terisolir dari keramaian dunia, digantikan dengan suasana sejuk dan keasrian hutan. Pasti membuat proses pembelajaran agama lebih terfokuskan dan lebih bermakna.

Selain kemegahannya yang berada ditengah hutan, arsitekturnya tidak seperti masjid biasa yang sering kita temui. Desain klasik yang dimiliki masjid tanpa nama ini akan secara otomatis membuatmu takjub. Selain masjid, lokasi ini dilengkapi dua bangunan lain yang terdiri dari sebuah villa dan rumah yang digunakan marbot masjid.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1
Butuh bantuan?
Assalamu'alaikum, ada yang bisa dibantu kak?